Senin, 28 Januari 2008

Tips saat pendaftaran di STAN


(Mr. Ari Purnomo-Kantor Pusat Depkeu)

Perlu diketahui bahwa peserta USM STAN dari tahun ke tahun cenderung meningkat. Jumlahnya berkisar antara 60.000 s.d. 120.000 peserta. Bisa dibayangkan situasi tempat pendaftaran apabila setiap hari didatangi pendaftar sejumlah 3000-7000 orang di setiap tempat pendaftaran. Perlu persiapan khusus. Simak tips dari kak Ari berikut ini :

  • Tentukan hari pendaftaran, tidak usah terburu-buru untuk mendaftar di minggu-minggu pertama.

  • Janjian saja dengan sekelompok teman anda mendaftar bersama-sama. Dengan bersama-sama berarti kalian akan saling menjaga satu sama lain. Hati-hati dengan tangan jahil yang sering memanfaatkan kesempatan dalam keramaian terutama bagi perempuan. Usahakan posisi anda dekat dengan teman-teman yang anda kenal/panitia/petugas keamanan supaya bisa membantu anda seandainya membutuhkan.

  • Siapkan fisik yang baik saat pendaftaran, makan pagi/sarapan dahulu. Banyak yang pingsan saat mendaftar, terutama perempuan, sediakan air minum saat antri.

  • Usahakan datang di tempat pendaftaran saat pagi hari kira-kira pukul 06.00-07.00 waktu setempat. Bahkan banyak calon pendaftar yang menginap di tempat pendaftaran. Bila anda datang siang atau bahkan sore hari, dapat dipastikan anda akan mendapat nomor ujian keesokan harinya kecuali kondisi memungkinkan untuk panitia memberikan pelayanan pendaftaran secara cepat. Ingat jam pendaftaran hanya mulai 08.00-17.00. Kalaupun waktu diperpanjang apabila kondisi tidak memungkinkan jadi jangan terlalu berharap akan dilayani sampai tengah malam karena panitia pendaftaran juga memiliki keluarga yang menunggu mereka pulang.

  • Yang terpenting, jangan sampai persyaratan pendaftaran ada yang tertinggal terutama bagi anda yang tempat tinggal dan kota tempat pendaftarannya berbeda. Semoga bermanfaat....